Talamus.id, Makassar – 1 hari yang lalu Tiga anak tenggelam di Pantai Angin Mammiri, Kel. Tanjung Bayang, Kec. Tamalatea, Kota Makassar saat menghadiri ulang tahun temannya, Ahad, 16 Januari 2022.
“3 anak tersebut turun berenang di Pantai namun kondisi ombak yang cukup besar dan diterjang ombak besar yang mengakibatkan 3 anak ini tenggelam,” kata Arfah Chitos dalam unggahannya di akun facebook.
Nama korban tersebut Fahmi (14 Tahun), Halim (14 Tahun), Raihan Ruslan (15 Tahun) yang masing-masing anak ini tinggal di kec. Tallo.
2 korban berhasil ditemukan atas nama Raihan Ruslan yang meminta pertolongan dan berhasil selamat sedangkan Halim ditemukan oleh Tim SAR Gabungan dalam kondisi tidak bernyawa.
Sementara 1 korban lagi yang belum ditemukan dan masih dalam proses pencarian Tim SAR Gabungan.
“Semoga adik Saya bisa ditemukan cepat oleh Tim Sar Gabungan dalam kondisi apapun baik masih hidup atau sudah meninggal kami pasrah kepada Allah,” tutur Indah Suhesti sepupu korban yang belum ditemukan. []


