Talamus.id – Takalar, liga 3 zona sulsel yang tergabung dalam group B akan berlangsung pada hari sabtu tanggal 27 november 2021 di Stadion UNM, adapun tim yang berada di Group B, Gasta Takalar,Persigowa,Persijo jeneponto,PSSK Selayar.
GASTA TAKALAR yang mendaftarkan 24 pemain terlihat begitu semangat dalam sesi latihan terakhir sebelum mengikuti kompetisi Liga 3 Zona Sulsel. Sementara itu di sela – sela latihan coach Syamsul haeruddin menyampaikan bahwa timnya In Shaa Allah siap untuk berlaga di babak penyisihan group, di sesi latihan ini kita cuman memberikan latihan ringan, yang terpenting adalah bgaimana menjaga kondisi pemain dan mental bertanding seluruh pemain,mohon doanya semoga kita bisa melewati penyisihan group ini.
Sementara itu Ketua Gasta, Pak Arsyad menyampaikan, mulai dari tim pelatih dan pemain siap untuk berlaga, sejauh ini kondisi tim sangat baik dan kondusif, In Shaa Allah kita optimis untuk lolos dalam penyisihan group ini.
Liga 3 zona sulsel di group B ini akan meloloskan 2 tim untuk maju ke Babak selanjutnya, masing-masing juara Pool dan runerup. Ketua Askab Takalar, Hendra Ali, saat di mintai keterangan menyampaikan mohon doanya Untuk tim kebanggaan kita Gasta Takalar semoga bisa lolos di babak penyisihan ini dan sangat berharap pemerintah Daerah memberikan dukungan penuh kepada Tim Gasta Takalar, kami juga berharap kepada seluruh warga Takalar untuk mendukung langsung di stadion.


