Langsung ke konten
talamus.id
talamus.id
  • Home
  • Politik
  • Kriminal
  • Informasi
  • Kesehatan
  • Olahraga
  • Sulsel
  • Berita Pilihan
  • Celebrities
  • Loker
  • Politik
  • Daerah
  • Makassar
  • Sulsel
  • Berita Olahraga
  • Viral
  • Hiburan
  • Tips
  • Banjir Makassar
  • Netizen
  • Peristiwa
  • Berita Viral
  • Bola
  • Parenting
  • Internasional
Beranda mobile applications Mulai 2025, Ponsel Android dan iPhone Ini Tidak Bisa Pakai WhatsApp

Mulai 2025, Ponsel Android dan iPhone Ini Tidak Bisa Pakai WhatsApp

mobile applications, mobile technology, news, software and applications, technology  
Redaksiauthor icon
23 Desember 2024

Mulai 2025, aplikasi perpesanan WhatsApp atau WA tidak akan lagi dapat berfungsi pada sejumlah ponsel Android dan iPhone.

Perusahaan induk WhatsApp, Meta, mengumumkan menyetop dukungan pada ponsel dengan sistem operasi (OS) Android 4.4 atau Android KitKat ke bawah terhitung 1 Januari 2025.

Android KitKat adalah sistem operasi lawas yang diluncurkan pada 2013. Artinya, ponsel dengan OS ini telah beroperasi selama lebih dari satu dekade.

WhatsApp dalam laman resminya menyebutkan, saat ini hanya mendukung dan merekomendasikan Android 5.0 alias Android Lollipop dan OS lebih baru untuk menjalankan aplikasi WA.

Selain Android, WhatsApp juga mengumumkan hanya akan mendukung iOS versi 15.1 ke atas mulai 5 Mei 2025.


Baca juga:

Daftar ponsel Android tidak bisa pakai WhatsApp per Januari 2025

Perangkat ponsel dengan sistem operasi Android KitKat mungkin masih mampu menjalankan fungsi dasar.

Namun, perangkat tersebut tidak lagi memenuhi tuntutan fitur WhatsApp yang terus berkembang.

Aplikasi perpesanan ini terus mengalami pembaruan dengan tambahan fitur, seperti penambahan kecerdasan artifisial (AI) dan protokol keamanan yang lebih kuat.

, Sabtu (21/12/2024), kebijakan baru WhatsApp setidaknya akan memengaruhi 20 perangkat Android dari berbagai merek, seperti Samsung, Motorola, HTC, LG, dan Sony.

Berikut daftar ponsel Android yang tidak lagi bisa menggunakan WhatsApp mulai 1 Januari 2025:

1. Samsung

  • Galaxy S3
  • Galaxy Note 2
  • Galaxy Ace 3
  • Galaxy S4 Mini.

2. Motorola

  • Moto G (Generasi ke-1)
  • Razr HD
  • Moto E 2014.

3. HTC

  • One X
  • One X+
  • Desire 500
  • Desire 601.

4. LG

  • Optimus G
  • Nexus 4
  • G2 Mini
  • L90.

5. Sony

  • Xperia Z
  • Xperia SP
  • Xperia T
  • Xperia V.


Baca juga:

Daftar iPhone tidak bisa pakai WhatsApp per 5 Mei 2025

Saat ini, WhatsApp tersedia bagi perangkat iPhone dengan sistem operasi iOS 12 atau yang lebih baru.

Namun, mulai 5 Mei 2025, iPhone dengan sistem operasi iOS 15.1 ke bawah tidak akan bisa menggunakan aplikasi WhatsApp.

, Senin (2/12/2024), setidaknya akan ada tiga iPhone yang terdampak, yakni:

  • iPhone 5s
  • iPhone 6
  • iPhone 6s.

Perangkat iPhone 5s diluncurkan pada 2013, sedangkan dua lainnya dijual di pasaran pada 2014. Dengan kata lain, ketiga ponsel ini telah berusia lebih dari sepuluh tahun.

Ketiga perangkat iPhone itu pun tidak dapat dimutakhirkan ke sistem operasi lebih baru yang dibutuhkan untuk menjalankan aplikasi WhatsApp.


Baca juga:

Apa yang harus dilakukan?

WhatsApp mengumumkan, pihaknya tidak akan menghentikan dukungan kepada perangkat Android dan iPhone lawas secara tiba-tiba.

Sebelum benar-benar menghentikan dukungan, WhatsApp akan memberi tahu dan mengingatkan pengguna melalui aplikasi.

“Anda akan diberi tahu di WhatsApp dan diingatkan beberapa kali untuk meningkatkan sistem operasi,” tulis WhatsApp dalam situs resminya.

Sementara, bagi mereka yang masih menggunakan ponsel Android dan iPhone lawas, perlu membuat cadangan obrolan sebelum kehilangan akses ke WA.

Dengan mencadangkan pesan, pengguna dapat mentransfer seluruh atau sebagian percakapan ke perangkat baru dengan mudah.

Berikut cara mencadangkan pesan WhatsApp agar tidak hilang:

  • Buka aplikasi WhatsApp pada ponsel
  • Pilih menu “Pengaturan” atau “Settings”
  • Klik “Chat” atau “Chats”
  • Pilih “Cadangan chat” atau “Chat backup”
  • Klik “Cadangkan” atau “Back up” untuk menyimpan percakapan dan pesan di aplikasi WhatsApp.

Selain ponsel Android dan iPhone tertentu, WhatsApp juga tidak akan mendukung perangkat yang tidak bisa menerima SMS dan panggilan.

Pasalnya, aplikasi WhatsApp membutuhkan dua fitur tersebut untuk proses verifikasi akun pengguna.

“Kami tidak mendukung pengaturan akun baru pada perangkat yang hanya menggunakan WiFi,” tulis WA.


Baca juga:

Komentar

Berita Terkait

Hasto Kristiyanto Resmi Jadi Tersangka KPK, Connie Bakrie Ungkap Prediksi Menarik
Donald Trump Keluarkan AS dari WHO pada Hari Pertama Menjabat
Daftar HP Android yang Tak Bisa Pakai WhatsApp mulai 1 Januari 2025
Mulai 1 Januari 2025, WhatsApp Tidak Lagi Mendukung Beberapa Model Ponsel
Hasto Disebut Sudah Berstatus Tersangka, Begini Respons Ketua PDIP Solo FX Rudy
Akhirnya Paham, Ini Fungsi Angka Kecil di Bawah Rambu KM Jalan Tol

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Tag Populer

SulselTakalarmakassarBerita OlahragaBoneBeritakesehatan

Post Populer

  • #1
    13 Februari 202413 Februari 2024
    Bikin Tertawa dan Semangat! 100 Motto Hidup Lucu yang Gak Boleh Dilewatkan
  • #2
    11 Februari 202311 Februari 2023
    TTS : Cerita Yang Melibatkan Konflik
  • #3
    18 Februari 2023
    Rahasia Terungkap! Simak Plot Rumit Film Korea “Unlocked” yang Akan Membuat Anda Terkejut!
  • #4
    23 Mei 202223 Mei 2022
    Arfandi Tewas usai ditangkap, 8 Polisi Unit Narkoba di Makassar Diberhentikan
  • #5
    24 April 2021
    Geopark Ciletuh menjadi sorotan fotografi salah satunya TMJ
  • #6
    13 Juni 202215 Januari 2023
    Cara Mengatur Margin 4433 di Word Mudah dan Cepat
  • #7
    19 Agustus 202217 November 2022
    Anggota Paskibra Kecamatan Baras Meninggal Dunia, PPI Pasangkayu Turut Berdukacita
  • #8
    7 Juni 202211 Agustus 2022
    Cara Buat Sushi Mentai Rumahan Sederhana

Berita Lainnya

Pria Bercadar Menyamar Jadi Wanita di Pinrang, Akui Tolak Nikah Karena Alasan Dokumen
Pria Bercadar Menyamar Jadi Wanita di Pinrang, Akui Tolak Nikah Karena Alasan Dokumen
Pria di Makassar Dikeroyok Setelah Batalkan Kencan Melalui Aplikasi Michat Karena Tak Sesuai Foto
Pria di Makassar Dikeroyok Setelah Batalkan Kencan Melalui Aplikasi Michat Karena Tak Sesuai Foto
Imbas Aniaya Karyawan,Toko Ibu George Terancam Bangkrut,Linda Pantjawati tak Bayar Gaji Pegawai
Imbas Aniaya Karyawan,Toko Ibu George Terancam Bangkrut,Linda Pantjawati tak Bayar Gaji Pegawai
Viral Gadis Bone dilamar sultan dari Kalimantan Mobil Portuner Hingga Uang Panaik Rp 2 Miliar Lebih
Viral Gadis Bone dilamar sultan dari Kalimantan Mobil Portuner Hingga Uang Panaik Rp 2 Miliar Lebih
HEBOH! Video Puluhan Warga Makassar Geruduk Rumah Diduga Praktik Ajaran Sesat
HEBOH! Video Puluhan Warga Makassar Geruduk Rumah Diduga Praktik Ajaran Sesat
40 Hari Diburu, Kini Andy Rompas Panglima Manguni Muncul Terima Tantangan
40 Hari Diburu, Kini Andy Rompas Panglima Manguni Muncul Terima Tantangan
talamus.id

Ikuti kami di

Copyright © 2021 Talamus.id
All rights reserved

  • About Us
  • Kode Etik
  • Disclaimer
  • Index
  • Kebijakan Privasi

Portal berita  yang hadir untuk memberikan informasi yang akurat dan terpercaya

  • Home
  • Politik
  • Kriminal
  • Informasi
  • Kesehatan
  • Olahraga
  • Sulsel
  • Berita Pilihan
  • Celebrities
  • Loker