TALAMUS, TAKALAR – Kasat Binmas Polres Takalar AKP Supriadi, mewakili Kapolres Takalar kembali melaksanakan safari Jumat di Mesjid Nurul Hidayah Dusun Satangnga Raya, Desa Mattiro Baji Kecamatan Kepulauan Tanakeke, Takalar
Pada Jumat, 13 Oktober 2023
Bersama staf Sat Binmas Polres Takalar perwira berpangkat tiga balok itu terus menyusuri setiap Dusun di Pulau Tanakeke. Kehadiran porsenil Bayangkara itu pun menjadi pengobat dan penyejuk masyarakat pulau, mereka dapat mencurahkan setiap persoalan hukum yang terjadi diwilayahnya
Dihadapan warga dan Kepala Desa Mattiro Baji, AKP Supriadi, menyampaikan maksud dari kedatangannya. Menurutnya pihak kepolisian harus hadir untuk menjawab setiap persoalan hukum, serta memastikan rasa aman dimasyarakat.
Kandidat Magister ITB Nobel Makassar itu juga memberikan pesan terkait kondisi alam yang extrim saat ini, sehingga katanya dibutuhkan kehati-hatian. Supriadi pun mencontohkan cara untuk bertahan dalam cuaca panas dengan empat langkah.
“Pertama dilarang membakar sampah tanpa pengawasan langsung. Kedua, Selalu memperhatikan apabila sedang menyalakan kompor dan pastikan kompor sudah mati ketika selesai digunakan. Ketiga, Cabut aliran listrik yang tidak digunakan. Dan terakhir, Bagi perokok pastikan puntung rokok betul-betul sudah mati baru dibuang” Kata Supriadi didepan warga
Selain safari Jumat, rombongan Sat Binmas Polres Takalar tersebut melanjutkan dengan agenda Jumat curhat disalah satu rumah penduduk. Puluhan masyarakat beda usia turut hadir dalam pertemuan yang berlangsung kurang lebih sejam itu
Dihadapan para warga, pria yang gemar bermain tennis itu berharap para remaja dapat menghidari perilaku yang dapat meresahkan masyarakat. Setelah itu, Akp Supriadi bersama jajarannya menyerahkan bantuan sembako kepada beberapa masyarakat yang dianggap kurang mampu.
Sementara Kepala Desa Mattiro Baji Muh. Ridwan Dg. Tawang, menyambut baik kedatangan dari rombongan Polres Takalar itu. Ia meminta agar kegiatan seperti ini sering dilaksanakan untuk mendekatkan masyarakat dengan pihak kepolisian, sekaligus curhat terkait permasalahan di desanya.

