Manfaat Rajin Makan Timun, Bisa Bantu Turunkan Berat Badan

Talamus.id, – Timun adalah salah satu lalapan yang sering ditemukan. Timun sangat lezat dikonsumsi bersama sambal ataupun makan langsung. Timun juga memiliki nutrisi yang baik dan kaya antioksidan. Timun juga rendah kalori dan memiliki tingkat air yang tinggi, serta mengandung serat yang larut, yang membuatnya ideal untuk meningkatkan hidrasi dan membantu penurunan berat badan.

Berikut adalah 5 manfaat yang bisa Anda dapatkan dari mengonsumsi timun, seperti dilansir oleh Healthline.

1. Menurunkan Gula Darah

Beberapa penelitian pada hewan menemukan bahwa timun dapat membantu mengurangi kadar gula darah dan mencegah beberapa komplikasi diabetes. Penelitian juga meneliti efek berbagai tanaman terhadap kadar gula darah, dan timun terbukti efektif mengurangi dan mengontrol kadar gula darah.

2. Mencukupi Kebutuhan Air

Air sangat penting bagi kesehatan tubuh Anda dan memainkan banyak peran penting seperti pengaturan suhu, pengangkutan produk limbah dan nutrisi.

Hidrasi yang baik mempengaruhi kinerja fisik dan metabolisme. Meskipun banyak orang memenuhi kebutuhan cairannya dengan meminum air atau cairan lain, beberapa orang juga dapat memenuhi sekitar 40% kebutuhan air dari makanan.

3. Membantu Menurunkan Berat Badan

Timun berpotensi membantu Anda menurunkan berat badan dengan beberapa cara, karena kandungan kalorinya yang rendah. Dalam setiap 104 gram timun hanya mengandung 16 kalori, sedangkan 300 gram timun hanya mengandung 45 kalori. Ini berarti Anda bisa makan banyak timun tanpa menambah kalori ekstra yang dapat menyebabkan peningkatan berat badan.

4. Melancarkan Pencernaan

Makan timun dapat membantu mendukung buang air besar yang teratur. Dehidrasi adalah faktor risiko utama sembelit, karena dapat mengubah keseimbangan air Anda dan mempersulit buang air besar.

Timun kaya air dan meningkatkan hidrasi. Tetap terhidrasi dapat meningkatkan konsistensi tinja, mencegah sembelit, dan membantu menjaga keteraturan. Selain itu, timun mengandung serat yang membantu

5. Membantu Mengatur Gerakan Usus

Mentimun mengandung pektin, sejenis serat larut, yang dapat membantu meningkatkan frekuensi buang air besar dan mengatasi masalah pada gerakan usus.

6. Menghadirkan Antioksidan

Antioksidan adalah molekul yang memblokir terjadinya oksidasi. Oksidasi adalah reaksi kimia yang menghasilkan partikel yang sangat reaktif yang dikenal sebagai radikal bebas.

Akumulasi radikal bebas sangat berbahaya dan bisa menyebabkan berbagai jenis penyakit kronis. Termasuk kanker dan penyakit jantung, paru-paru, dan autoimun. Mentimun, seperti buah dan sayuran lainnya, kaya akan antioksidan yang bermanfaat dalam mengurangi risiko terkena kondisi tersebut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *